Rabu, 01 Juli 2009



Melly Goeslaw
memiliki nama asli Mellyana, lahir pada 7 Januari 1974. Ia adalah salah satu penyanyi dan penulis lagu populer yang telah mengorbitkan banyak penyanyi.

Putri tunggal dari pasangan Ersi Sukaesih dan (Alm) Melky Goeslaw ini telah sukses menciptakan banyak lagu, di antaranya lagu berjudul Jika dimana dirinya berduet bersama mantan vokalis band Dewa 19, Ari Lasso.

Kemudian menyusul kesuksesannya menciptakan lagu Menghitung Hari yang dibawakan oleh Krisdayanti serta lagu Hati Yang Terpilih yang dibawakan Rossa.

Selain itu lagu-lagu istri musisi Anto Hoed ini banyak menjadi sountrack film, di antaranya, Ost. Ada Apa Dengan Cinta (2002), Ost. Eiffel Im In Love (2003) dan Ost. Apa Artinya Cinta (2005). Selain itu ia juga merilis album bertajuk Intuisi (2004) dan Mindsoul (2007), yang beberapa lagunya memiliki bit lebih cepat.

Melly bersama Anto Hoed saat ini lebih sering terlibat dalam pembuatan soundtrack film layar lebar ketimbang album pribadi. Melly yang namanya masuk dalam jajaran 17 Class Music Heroes ini dipercaya menangani soundtrack film religi, KETIKA CINTA BERTASBIH. Di soundtrack film ini pula, Melly menyanyikan lagu Ketika Cinta Bertasbih.

Seperti kebanyakan penyanyi lain,Melly juga punya impian mengadakan konser tunggal. Dan di tahun 2009, impian itu bakal terwujud. Dengan dimotori oleh KD Production milik artis Krisdayanti, Melly akan menggelar konser. Konser tunggal bertajuk Glow ini rencananya akan diselenggarakan pada Agustus 2009.

4 komentar:

  1. melly aneh orangnya...
    Udah gtu klo pentas pke bajaunya bukannya unik malah aneh....
    Tapi suaranya OK kokzz...

    BalasHapus
  2. melly...
    keren...

    gw suka lgu" dy....

    apalagi klo d orbitin ma dy...
    hahahahahahahaha....^^

    BalasHapus